Jus buah bisa dijadikan salah satu cara yang dapat Anda lakukan untuk menurunkan berat badan. Namun, apakah Anda yakin bahwa Anda sudah memilih jus yang tepat? Anda bukan hanya harus memilih jus buah asli, tetapi Anda juga perlu memastikan bahwa jus yang Anda minum adalah jus buah yang mengenyangkan, sehingga tidak membuat Anda cepat lapar.
Jus buah seperti apa yang bisa mengenyangkan Anda?
Saat Anda sedang diet, Anda pasti berhati-hati dalam memilih asupan kalori, gula, dan komposisi lain yang masuk ke tubuh Anda. Anda juga berpikir untuk mengkonsumsi jus sebagai pengganti makan pagi atau makan malam Anda, namun bingung dengan kalori yang ada di dalamnya. Sebenarnya, Anda tidak perlu khawatir, Anda hanya perlu memilih jus buah yang tepat untuk rencana diet Anda. Pertanyaannya, jus buah seperti apa yang tepat untuk Anda yang sedang diet? Simak tipsnya berikut ini.1. Pilihlah buah yang mengandung tinggi serat
Jika Anda sedang dalam masa diet untuk menurunkan berat badan dan berencana memasukkan jus buah ke dalam menu harian Anda, pilihlah buah yang mengandung tinggi serat. Makanan berserat bisa membuat Anda kenyang lebih lama sehingga menekan keinginan untuk mengonsumsi makanan dalam jumlah banyak atau melebihi apa yang Anda butuhkan. Buah apa yang harus Anda pilih? Jambu biji, apel, jeruk, mangga, dan leci bisa Anda jadikan pilihan. Di antara buah yang telah disebutkan, jambu biji memiliki kandungan serat paling tinggi yaitu 5,4 gram, apel memiliki kandungan serat 2,4 gram, jeruk 2,4 gram, mangga 1,6 gram, dan leci 1,3 gram. Jambu biji mampu memenuhi kebutuhan serat harian Anda sebanyak 22%, apel sebesar 10%, jeruk 10%, mangga 6%, dan leci 5%.2. Ketahui waktu yang tepat minum jus buah
Waktu yang tepat yang sangat disarankan untuk minum jus buah adalah pagi hari atau setidaknya setengah jam sebelum makan. Anda juga bisa minum jus buah satu jam sebelum makan.Pagi hari menjadi waktu yang paling baik untuk minum jus karena perut Anda masih dalam keadaan kosong. Sebaliknya, makanan manis seperti buah yang dijadikan jus tidak akan terserap dengan baik jika diminum bersamaan dengan waktu makan. Mengkonsumsi jus satu atau setengah jam sebelum makan bisa mengontrol nafsu makan Anda, terutama jika jus buah yang Anda pilih mengandung serat yang tinggi.
3. Konsumsi Jus dengan Porsi yang sesuai
Berapa kali Anda minum jus buah dalam sehari? Menurut National Health Service porsi makan buah akan berbeda-beda pada setiap orang hal ini tergantung pada umur dan berat badan mereka. Orang dewasa membutuhkan 80 gram buah setiap harinya, jika dijadikan jus buah Anda harus minum sebanyak 150 ml dan tanpa pemanis buatan. Jus dalam porsi ini cukup bisa mengenyangkan Anda tanpa terasa berlebihan.Sumber: www.hellosehat.com
Jadi, tunggu apa lagi? Ayo mulai hidup sehatmu dengan jus buah hari ini!
Follow
Us :
FB : @klinovasi
Twitter : @klinovasi
Instagram : @huromindonesia
Komentar
Posting Komentar